MANFAAT DAUN TEH HIJAU DAN CARA MENGKONSUMSINYA

Manfaat Buah-Buahan - Manfaat Daun Teh Hijau Dan Cara Mengkonsumsinya, sejak dahulu kala teh hijau telah di manfaatkan oleh manusia untuk kesehatan dan kecantikan, Teh Hijau atau kalta lainnya Hanzi: 绿茶 Hanzi tradisional: 綠茶 pinyin: Lǜ chá yang artinya daun  Berasal dari Tanaman teh yang sudah di ramu dengan cara memetiknya dan mengalami proses pemanasan untuk mencegah terjadinya oksidasi, atau berarti minuman yang dihasilkan dengan cara  menyeduh daun teh tersebut.

Teh hijau adalah teh yang telah melagenda bahkan ratusan tahun lalu teh ini menjadi minuman, selain untuk diminum teh hijau sendiri bisa digunakan sebagai obat untuk Kesehatan dan kecantikan, sebenarnya banyak sekali khasiat dari daun Teh hijau, alangkah baik jika langsung membaca manfaatnya dibawah ini.

Baca Juga:


MANFAAT DAUN TEH HIJAU DAN CARA MENGKONSUMSINYA

Manfaat Teh Hijau Untuk Kesehatan

Menjaga Kesehatan Kulit
Teh hijau ternyata dapat menjaga kesehatan kulit supaya terhindar dari serangan ultraviolet secara tidak langsung dengan rutin meminum teh hijau bisa menghindarkan diri dari serangan kanker kulit, teh hijau juga membuat kita tidak cepat keriput jadi kulit kita akan lebih awet muda.

Mengatasi Jerawat
Jerawat bisa diatasi dengan mengkonsumsi teh hijau, karna kandungan antibakteri yang terdapat didalamnya. Zat bernama catechin mengurangi hormone memicu timbulnya jerawat pada kulit.

Diet Dan Menghilangkan  Stress
Teh hijau mempunyai khasiat dan manfaat seperti menurunkan berat badan dan mampu meningkatkan metabolisme tubuh. Teh hijau juga dapat melawan penyakit flu karena memperkuat sistem imun pada tubuh. Minuman ini bersifat menenangkan pikiran sehingga menjauhkan kita dari stres yang dirasa.

Mencegah Kebotakan
Rambut rontok adalah salah satu penyebab utama kebotakan rambut, penyebabnya adalah akar dari rambut yang kurang sehat dan baik, namun dengan terus menerus mengkonsumsi teh hijau, kandungan zat didalamnya bisa membuat rambut Anda terus tumbuh dan beregenerasi lagi.

Cara Mengkonsumsi Teh Hijau Yang Baik Dan Benar
Satu jam sebelum dan setelah makan
Bagi Anda yang baru akan melakukan diet sebaiknya konsumsilah teh sebelum makan karena dengan mengkonsumsi teh hijau rasa lapar Anda akan berkurang serta akan mengatur berat badan. Waktu yang cocok untuk minum teh hijau: sebelum makan satu jam atau setelah makan minum teh hijau. Karena kandungan kafein yang terdapat pada teh hijau, kalau anda kebiasaan ngemil di sore hari maka minumlah teh ini ditemani biskuit yang rendah lemak. Sedangkan di pagi hari tidak disarankan meminum teh hijau karena  perut cenderung masih kosong dan tidak bagus untuk kesehatan Anda.

Cara tepat meminum teh hijau
Ketika akan mengkonsumsi teh hijau sebaiknya diseduh terlebih dahulu dengan air panas dan ketika mulai dingin baru minumnya (tidak lebih dari 1 jam) dan konon efek minum teh hijau yang masih sangat panas akan mengakibatkan kanker tenggorokan dan teh yang sudah terlalu lama disimpan akan kehilangan antioksidan nya dan anti bakteri nya, karena teh yang sudah terlalu lama disimpan, akan di tumbuhi oleh bakteri jahat, supaya tidak ada efek samping minumlah air daun teh hijau segera sebelum lewat dari satu jam selain sehat juga menyegarkan apabila dikonsumsi dengan cara yang benar.

Efek samping dari teh hijau
Teh hijau yang terlalu pekat mengandung kafein dan polifenol yang sangat tinggi, teh juga mempunyai efek samping bagi tubuh, teh hijau dengan tingkat pekat yang sangat kuat bisa menyebabkan tekanan darah tinggi & jantung bermasalah berdebar menjadikan Anda kesulitan dalam tidur.

Porsinya
Tentu kita semua sudah paham tentang mengkonsumsi segala sesuatu yang berlebihan akan menimbulkan efek samping, hindari minum teh lebih dari 3 gelas setiap harinya, sebaiknya minum air teh hijau cukup 3 gelas per hari. Karena teh hijau mengandung kafein yang bisa bahaya bila berlebihan.

Usahakan tidak minum teh bersamaan dengan meminum obat
Harusnya meminum menggunakan air putih bukan menggunakan teh hijau. jangan mencobanya agar anda terhindari dari efek samping dari obat serta teh hijau.

Nah Semoga artikel tentang Manfaat Daun-Daunan ini bisa berkhasiat & bermanfaat untuk kita ya, jika sahabat-sahabat masih ada yang ingin ditanyakan seputar "MANFAAT DAUN TEH HIJAU DAN CARA MENGKONSUMSINYA", silahkan tanyakan lewat komentar dibawah ini dan untuk membaca tulisan terbaru kami secara GRATIS silahkan masukkan email anda di kolom bagian kanan atas, nah semoga nantinya bisa membantu, terima kasih. :)

Tinggalkan Komentar: