MANFAAT BUAH SEMANGKA UNTUK IBU HAMIL

Manfaat buah semangka untuk ibu hamil – Apakah ada orang yang tidak mengenali buah semangka?. Buah ini sangat mudah ditemui di toko buah-buahan atau pasar swalayan. Banyak sekali orang menyukai buah ini karena memiliki rasa yang manis dan segar bila dimakan. Saat ini kita dapat jumpai dua macam buah semangka yaitu semangka kuning dan semangka merah.
MANFAAT BUAH SEMANGKA UNTUK IBU HAMIL

Manfaat Semangka Bagi Kehamilan Dan Kesehatan

1 . Meringankan masalah pencernaan.
Semangka menyejukkan perut dan saluran makanan. Untuk wanita hamil yang menderita masalah pencernaan, seperti nyeri ulu hati dan asam lambung, akan berkurang dengan makan buah semangka.

2 . Mengurangi Pembengkakan.
Pembengkakan ringan di kaki adalah kondisi yang umum selama masa kehamilan seorang ibu hamil. Semangka mengandung air yang tinggi, sehingga mengurangi penyumbatan di pembuluh darah, otot dan membantu mencegah edema (Pembengkakan kaki dan tangan).

3 . Meredakan Morning Sickness.
Buah semangka yang dikonsumsi di pagi hari memberikan kesegaran, menenangkan dan memberikan semangat sepanjang hari anda. Buah ini pun mengandung sifat gizi, nutrisi dan energi yang mencegah terjadinya morning sickness bagi ibu hamil. Ide yang baik untuk seorang wanita hamil memulai hari dengan segelas jus semangka yang segar.

4 . Mencegah Dehidrasi.
Wanita hamil disarankan meminum banyak air untuk mencegah dehidrasi. Dehidrasi akan menyebabkan kontraksi prematur, dan bisa menyebabkan kelahiran prematur. Buah semangka mengandung lebih dari 90 persent air dan mengkonsumsi buah ini adalah cara yang baik untuk tetap terhidrasi.

5 . Mengurangi Kram Otot.
Selama masa kehamilan, tubuh wanita akan mengalami berbagai macam perubahan. Bertambah berat badan, hormon yang menyebabkan otot-otot dan terasa sakit pada tulang. Mengkonsumsi semangka akan membantu tubuh mengatasi perubahan-perubahan tang tak menentu, juga membantu  meringankan kram otot pada masa kehamilan.

6 . Mencegah Pigmentasi.
Banyak perempuan hamil menderita pigmentasi pada kulit. Masalah yang sangat menjengkelkan ini menjadi bagian yang kurang menyenangkan di kehamilan seseorang. Semangka pun bisa menjaga gerakan usus halus serta kemudahan pencernaan makanan. Hal ini akhirnya mempengaruhi tekstur kulit. Pigmentasi di kulit di tubuh dapat diminimalkan dengan melakukan pembersihan tubuh dengan rutin. Jadi mengkonsimsi buah akan membantu kulit tetap terlihat halus selama hamil.

Jus Buah Semangka

Bentuk hidangan untuk mendapatkan Manfaat buah semangka untuk ibu hamil, salah satunya adalah membuat Jus semangka dan dikonsumsi di pagi hari untuk mengurangi morning sickness pada ibu hamil. Sebaiknya membuat jus semangka yang tidak menggunakan batu ES dan menggunakan gula berlebihan.

Bahaya Buah Semangka Untuk Ibu Hamil Muda

  • Semangka Mengandung Glukosa  tinggi: Mengonsumsi semangka yang berlebihan menyebabkan kadar glukosa darah akan menjadi tinggi, yang dapat menyebabkan diabetes gestational. Jadi hindari mengkonsumsi buah semangka secara berlebihan, selama kehamilan.
  • Membersihkan: Semangka menjaga kesehatan organ tubuh, tetapi tubuh juga membutuhkan nutrisi lainnya. Semangka memang dapat membersihkan semua zat yang tersisa di dalam tubuh, bahkan nutrisi-nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tubuh. Jadi hindari mengkonsumsi buah semangka secara berlebihan terutama untuk wanita yang sedan mengandung.
  • Masalah Lambung :Jangan memakan buah ini yang sudah lama berada di tempat yang terbuka, karena menyebabkan masalah pencernaan, mual bahkan muntah. jadi Makanlah semangka yang baru dipotong dan meminum jus yang masih segar.
  • Konsultasikan dengan dokter keluarga anda jika berencana memasukkan buah ini kedalam menu diet sehat kehamilan Anda. Dokter tahu yang terbaik bagi kondisi kehamilan Anda dan merekomendasikan yang tepat.



Semoga Artikel Manfaat buah semangka untuk ibu hamil yang kami tulis bermanfaat untuk kesehatan ibu hamil dan janin yang sedang anda kandung. Silahkan Baca Manfaat Buah Semangka yang lainnya.

Tinggalkan Komentar: